BREBES, iNews.id - 3 hari tenggelam di sungai saat mencari ikan, korban akhirnya ditemukan tim SAR Gabungan. Minggu (10/4/2022).
Koordinator Tim SAR Brebes Waryadi mengatakan, korban yang sebelumnya tenggelam di Sungai Pemali Desa Bantarwaru, Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes awalnya pada Jumat, (8/04/2022) sekitar Pukul 14.00 WIB berangkat dari rumah berniat untuk menjala ikan di sungai Pemali.
"Sekitar pukul 14.30 WIB salahsatu warga ada yang melihat korban masih menjaring ikan ditengah sungai. Namun menurut pihak Keluarga sampai pada Pukul 18.00 WIB belum pulang kerumah. Setelah dilakukan penyisiran oleh pihak Keluarga dan warga sekitar hanya ditemukan Jaring yang dipakai korban," ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat (10/04/2022).
Sementara Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Cilacap I Nyoman Sidakarya mengatakan, setelah dilakukan pencarian korban akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
“Korban dievakuasi pada Minggu (10/4/2022) dengan osisi korbaan berada di 1,5 kilometer (km) ke arah hilir sungai tepatnya di Desa Pengarasan, Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes,” jelasnya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait