PEMALANG, iNewsTegal.id - Asik berduan di gubug, pelajar di Pemalang digerudug Satpol PP. Satpol PP yang tengah menggelar operasi cipta kondisi berhasil mengamankan sepasang pelajar tingkat SMA yang tengah asik berduaan di sebuah gubug.
Kepala Satpol PP Pemalang Raharjo mengatakan, bahwa lima pelajar berhasil diamankan diantaranya sepasang pelajar yang didapati sedang berduaan di dalam gubuk kawasan pantai tersebut. Sepasang pelajar yang sedang asyik berduaan di dalam gubuk pinggir pantai, diamankan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemalang pada Senin (21/11/2022).
"Dari hasil operasi ini, lima pelajar kami bawa ke Kantor satpol, untuk kemudian kami panggil guru pembimbing (BK) dari masing-masing asal sekolahnya," ujar Raharjo.
Operasi yang dimulai pada jam 10.00 WIB kemarin oleh puluhan personel Satpol PP itu menyasar tempat-tempat yang dinilai rawan gangguan keamanan dan ketertiban.
Sejumlah lokasi yang disasar diantaranya alun-alun kota Pemalang. Tak hanya itu, sejumlah pedagang yang menggelar lapaknya di jalur cepat pun dihimbau untuk bergeser ke lokasi yang tidak mengganggu masyarakat pengguna jalan.
Patroli dilanjutkan ke stadion olah raga Mochtar yang disinyalir dijadikan tongkrongan anak-anak jalanan dan gelandangan dan pengemis (gepeng).
Editor : Miftahudin