get app
inews
Aa Read Next : Besok PDI Perjuangan Kota Tegal Mulai Buka Pendaftaran Balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota

Peringati Hari Jadi ke-444, Pejabat Kota Tegal Ziarah ke Makam Ki Gede Sebayu

Kamis, 18 April 2024 | 00:29 WIB
header img
Pj Wali Kota Tegal Dadang Somantri ziarah ke makam Ki Gede Sebayu. (Foto: Nino/iNewsTegal.id)

KOTA TEGAL, iNews.id - Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-444 Kota Tegal, Pejabat Kota Tegal lakukan ziarah ke Makam Ki Gede Sebayu.

Pj Wali Kota Tegal Dadang Somantri Sekretaris Daerah Kota Tegal, Agus Dwi Sulistyantono, Ketua DPRD Kota Tegal bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemkot Tegal melaksanakan ziarah ke makam pendiri Kota Tegal, Ki Gede Sebayu di Desa Danawarih Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal, Rabu (17/4/2024).

Pj Wali Kota Tegal dan rombongan berdo’a dan tahlil dipimpin oleh KH Khamid Idd di Makam Ki Gede Sebayu yang diakhiri dengan prosesi peletakan karangan bunga dan tabur bunga di atas Makam Ki Gede Sebayu. Selain ziarah makam juga dilaksanakan pemberian tali asih kepada kepala desa, juru kunci makam, linmas setempat dan tokoh agama.

Dadang Somantri kepada awak media usai ziarah menyampaikan selamat Hari Jadi Kota Tegal ke-444. "Saya bangga karena saya diberi ruang dan waktu ikut di dalamnya karena ada penugasan sebagai penjabat Wali Kota Tegal. Hari ini ada sidang paripurna hari jadi, ziarah ke makam dan do'a. Ini bukan hanya ritual, kita mengenang perjalanan beliau yang sudah mengawali perjalanan Kota Tegal. Dari sejarah yang kita pelajari, kita baca, kita teladani apa yang sudah beliau bangun dan kita generasi selanjutnya," ujar Dadang.

Dadang juga mengajak masyarakat untuk membangun Kota Tegal lebih baik lagi. "Mari kita bangun Kota Tegal menjadi lebih baik lagi, masyarakatnya agar sejahtera, kotanya semakin maju, mengayomi seluruh masyarakat," pungkas Dadang.

Sebelumnya pada hari yang sama Pj Wali Kota Tegal Dadang memberikan sambutan menggunakan bahasa Tegalan pada rapat paripurna istimewa DPRD Kota Tegal .

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Tegal di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut