Tanah Bergerak di Brebes Makin Parah, Jumlah Rumah Rusak dan Pengungsi Bertambah
Selasa, 22 April 2025 | 00:57 WIB

BREBES, iNews.id - Pergerakan tanah di Desa Mendala, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes yang terjadi sejak Kamis (17/04/2025) dini hari hingga saat ini Senin (21/04/2025) masih berlangsung.
Jumlah rumah warga rusak dan pengungsi juga makin bertambah. Sejak terjadi pada Kamis dinihari, tanah gerak di Desa Mendala, Kecamatan Sirampog masih berlangsung. Sejumlah rumah yang semula masih kokoh berdiri, mendadak miring, atap roboh dan genteng rumah berjatuhan.
Kepala Desa Mendala Muhamad Basori mencatat, kerusakan rumah warga akibat bencana tanah bergerak sudah mencapai 112 rumah dari sebelumnya 107 rumah. Jumlah ini diprediksi bertambah menyusul pergerakan tanah masih berlangsung.
Editor : Miftahudin