BREBES, iNews,id - Setelah 18 tahun vakum, kini Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Brebes kembali digelar. Sementara Porkab sendiri adalah agenda rutin yang harusnya dilaksanakan setiap tahun.
Ketua KONI Kabupaten Brebes, Ahmad Zaeni menjelaskan, ajang Porkab sebenarnya menjadi agenda rutin KONI. Namun sudah 18 tahun terakhir Porkab tidak diselenggarakan, dan kali ini kembali dibangkitkan.
"Porkab ini kan sudah 18 tahun off, dan ini kita bangkitkan lagi. Harapannya, akan muncul bibit atlet berprestasi di Brebes," ujarnya didampingi Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Porkab Brebes, Andreas Untung, Senin (11/7/2022).
Lebih lanjut dia menjelaskan, dalam Porkab kali ini, ada 13 cabang olahraga yang dipertandingkan, dan satu cabang olahraga eksebisi, yakni Tenis Lapangan.
Dari cabang olahraga itu, terdapat 97 nomor pertandingan. Rinciannya, 25 nomor pertandingan putra dan 42 nomor pertandingan putri. Mereka nantinya akan memperebutkan sebanyak 366 medali, baik emas, perak dan perunggu.
"Ajang ini diikuti sebanyak 1.533 atlet, atas nama masing-masing kecamatan di Brebes. Mereka akan memperebutkan sebanyak 366 medali," pungkasnya.
Ahmad Zaeni juga berharap dengan dilaksanakan nya Porkab kali ini benar-benar bisa menjadi titik awal kebangkitan olahraga di Brebes dan kedepan Brebes bisa menghasilkan banyak atlet berprestasi yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Brebes baik ditingkat Provinsi maupun Nasional.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait