CCTV Bakal Jadi Pembuka Tabir Kasus Baku Tembak di Rumah Kadiv Propam, Polri Masih Terus Mencari

Riana Rizkia
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan, pihaknya akan mencari rekaman CCTV. Mabes Polri mengusut kasus penembakan yang terjadi di rumah Kepala Divisi (Kadiv) Propam Polri Irjen Ferdy Sambo. (Foto: DOK.iNews.id)

"Nanti, kita dalami lagi ya (siapa saksinya). Tapi saat itu yang langsung di situ adalah Bharada E, Brigadir J, dan ibu," ucapnya.

Sebagaimana diketahui, Brigadir J tewas usai baku tembak dengan Bharada E. Peristiwa yang terjadi di Kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan pada Jumat (8/7) tersebut berawal ketika Brigadir J memasuki kamar pribadi Kadiv Propam. Di sana ia dan melecehkan istri Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.

"Ibu Kadiv berteriak minta tolong dan Brigadir j panik lalu keluar dari kamar," kata Ramadhan.

Mendengar teriakan tersebut, Bharada E yang sedang bertugas menjaga keamanan di rumah Irjen Pol Ferdy langsung memeriksa dan bertanya dari lantai dua kepada Brigadir J yang berada di lantai satu.

Namun, bukannya menjawab, Brigadir J malah melemparkan tembakan ke Bharada E hingga tujuh kali. Akibat peristiwa tersebut, Ramadhan mengatakan, bahwa Bharada membalas tembakan sebagai bentuk pertahanan diri.

Editor : Miftahudin

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network