Usai Dilaporkan Hilang, Beredar Surat Terbuka Pimred Kabar Tegal Lazarus Sandy Wella

Nino
Pimred media Kabar Tegal, Lazarus Sandy Wella dikabarkan hilang. (Foto: Istimewa)

SLAWI, iNews.id - Beredar di grup What's App kalangan awak media  surat terbuka Pemimpin Redaksi (Pimred) media Kabar Tegal, Lazarus Sandy Wella (40) menyampaikan klarifikasi terkait pelaporan istrinya yang menyatakan dirinya hilang.

Surat terbuka dari Lazarus Sandy Wella beredar Selasa (02/08/2022) pagi berisi klarifikasi atas berita yang menyebutkan bahwa dirinya hilang. 

Dalam isi surat terbuka Sandy melakukan klarifikasi atas berita yang menyebutkan bahwa dirinya hilang (meninggalkan rumah selama lebih dari 3 x 24 jam) yang dimuat di beberapa media online dan media sosial milik Polres.

"Hingga saat ini saya berada dalam keadaan sehat wal afiat dan baik-baik saja. Saya hanya perlu waktu untuk menenangkan diri dari sedikit permasalahan keluarga yang tengah dihadapi. Selaku pribadi, saya mengucapkan rasa terima kasih dan maaf yang tak terhingga kepada jajaran Polres Tegal, Polres Pemalang, dan seluruh kerabat yang direpotkan terhadap permasalahan ini," tulis Sandy pada surat terbuka.

"Tanpa mengurangi rasa apresiasi yang mendalam kepada jajaran kepolisian, saya mohon untuk pemberitaan yang menyangkut hilangnya saya bisa di take down setelah klarifikasi atau surat terbuka ini saya buat dan sampaikan," pinta Sandy.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network