BREBES, iNews.id - Jelang natal dan tahun baru 2022, kendaraan pemudik yang masuk Jawa Tengah melalui tol Pejagan-Pemalang di Brebes Jawa Tengah, mulai meningkat. Jumlah Kendaraan Masuk Jawa Tengah ini meningkat dibanding tahun baru 2021 lalu.
Peningkatan arus mudik Nataru mulai terjadi di ruas tol Pejagan-Pemalang di Brebes Jawa Tengah, ratusan kendaraan dari arah Jakarta dan Jawa barat antrei di pintu tol Brebes Timur menuju kota-kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Selama perayaan natal dan tahun baru 2022, Kabupaten Brebes akan menerapkan kembali PPKM Mikro, kebijakan ini sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19 terutama varian Omicron saat mudik Nataru.
Kapolres Brebes, AKBP Faisal Febrianto, menyampaikan pihaknya akan melakukan tes acak Covid-19 di tiga pintu masuk Jawa Tengah yang berbatasan dengan Jawa Barat yakni di pos pantau kecipir Losari, jalur alternatif Bojongsari perbatasan Ciledug Kabupaten Cirebon dan pintu tol Pejagan.
"Pemeriksaan Swab antigen acak juga dilakukan saat pemudik akan kembali ke perantauan, hal bertujuan untuk memastikan pemudik dalam kondisi sehat dan tidak membawa virus saat akan balik ke perantauan," ujarnya.
Sementara itu arus kendaraan di jalur Pantura Bterpantau ramai lancar, volume kendaraan didominasi truk angkutan berat, bus dan sepeda motor, puncak arus mudik nataru diprediksi terjadi pada 24 Desember mendatang.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait