Akibat Longsor, Penghubung Jalan Antar Desa di Kecamatan Larangan Putus

Petra Akbar
Desa Larangan tepatnya di Dusun Kalenpandan Desa Pamulihan, Kecamatan Larangan, Kabupaten Brebes, terputus (Foto: Ist)

"Kami hanya minta warga sekitar lebih waspada dan keselamatan jiwa tetap diutamakan," ungkapnya.

Bagi warga Desa Pamulihan maupun Desa Kamal yang akan menuju akses jalan ke Larangan maupun ke Brebes, kini harus melintas melalui jalan kecil yang tidak jauh dari lokasi bencana longsor.

"Jalan kecil diperkampungan hanya bisa dilalui kendaraan kecil dan sepeda motor, sementara truk tidak bisa," tandasnya.

Akibat ruas jalan amblas, kendaraan berat pengangkut material jembatan bailey yang akan digunakan sebagai jembatan darurat di Desa Kamal, terpaksa dialihkan melalui jalan di Kecamatan Ketanggungan.

"Saat ini proses pemindahan rangka jembatan bailey dari Desa Plompong Kecamatan Sirampog ke Desa Kamal di Kecamatan Larangan, terpaksa melalui jalan Desa Baros di Kecamatan Ketanggungan," pungkasnya.

Editor : Miftahudin

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network