JAKARTA, iNews.id - Aktor sekaligus model terkemuka Asia Tenggara, Paing Takhon sempat meringkuk di balik jeruji besi. Hal ini lantaran dia melakukan protes terhadap rezim junta militer Myanmar.
Namun kini kabar bahagia datang dari artis yang juga dinobatkan sebagai pria tertampan 2021 versi TC Chandler itu, di mana dia dinyatakan bebas dan telah diampuni atas vonis hukuman 3 tahun penjara dan kerja paksa yang sebelumnya dia dapatkan.
Sebagai informasi, Paing Takhon adalah seorang artis terkenal di Myanmar dan Thailand yang cukup aktif menyuarakan pandangannya terkait isu politik.
Dia sempat terlibat dalam protes massa setelah kudeta pemerintahan Aung San Suu Kyi oleh junta militer Myanmar tahun 2021 lalu.
Paing Takhon yang memiliki lebih dari satu juta pengikut di Facebook dan Instagram, memposting foto dirinya dalam pakaian olahraga putih dengan megafon, topi keras, dan seekor anjing berbulu putih diikat ke dadanya sebagai protes.
Dia pun memimpin demonstrasi dan advokasi melalui pengikut media sosialnya yang besar tersebut.
Dia lantas ditangkap dalam serangan fajar di rumah ibunya di Yangon pada bulan April, di mana pada bulan Desember, rezim memutuskan vonis penjara selama tiga tahun dengan kerja paksa karena menyebarkan ‘perbedaan pendapat’ terhadap militer.
Lalu per hari Rabu (2/3/2022), rezim junta militer Myanmar memberikan sebuah pernyataan yang mengkonfirmasi pembebasannya bersama dengan aktor Lu Min, Pyi Ti Oo dan Eaindra Kyaw Zin dengan alasan "agar mereka dapat berpartisipasi dalam pembangunan bangsa lewat seni mereka."
Pihak kuasa hukum Paing Takhon pun memberikan kabar bahagia bahwa aktor yang ketampanannya disebut bak Pangeran Negeri Dongeng ini telah tiba di rumah tanpa memberikan rincian lebih lanjut.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait