Begini Tampang Ibu Muda yang Gorok Anak Kandung Hingga Tewas di Tonjong, Simak Kronologisnya

Petra Akbar
Polisi ringkus pelaku yang menggorok anak kandungnya. (Foto: Petra Akbar)

BREBES, iNews.id - Pelaku yang juga ibu rumah tangga yang menggorok anak kandungnga sendri akhirnya dibekuk oleh Polisi di lokasi pembunuhan, Minggu (20/3/2022). 

Kapolsek Tonjong, AKP Yusuf mengatakan, pelaku saat ini sudah diamankan pihak kepolisian. Pihaknya juga memasang garis polisi di rumah tempat korban dihabisi ibunya untuk olah TKP, oleh Tim Unit Inafis Polres Brebes. 

"Pelaku sudah diamankan dan dibawa ke Mapolres Brebes. Nanti keterangan lengkapnya di Polres," ujarnya saat dikonfirmasi.

Pelaku diketahui berusaha menghabisi nyawa ketiga anak kandungnya. Namun dua korban berhasil diselamatkan warga dan langsung dilarikan ke puskesmas terdekat. Sementara itu, korban tewas ditemukan tergeletak bersimbah darah di kamarnya. 

Seorang warga yang juga tetangga dari pelaku, Iwan mengungkap kronologi pembunuhan sadis tersebut. Dia menceritakan, mendengar adanya teriakan anak kecil minta tolong di rumah pelaku, ia berusaha mendobrak pintu rumah. 

"Saat saya masuk, anak-anak itu sudah telentang bersimbah darah. Kemudian saya menolong anak yang masih kuat berdiri, karena anak yang sudah terkapar saya lihat lukanya sangat parah," katanya. 

Saat dirinya masuk rumah pelaku, lanjut Iwan, pelaku sudah tidak memegang benda apapun. Saat itu pelaku masih mengenakan mukenah.

Dirinya pun langsung menyelamatkan korban yang masih hidup yang mengalami sejumlah luka sayat, dengan menutupi lukanya menggunakan kain. 

"Saya langsung bawa anak yang masih hidup ke puskesmas. Sedangkan warga lainnya menolong korban yang lain," lanjut dia. 

Belum diketahui motif pembunuhan sadis tersebut. Namun, dari aksi pembunuhan itu, korban berinisial A yang masih berusia 7 tahun dan duduk di kelas 1 SD tewas akibat luka parah di lehernya. Ataya adalah anak kedua dari pelaku. 

Selain itu, pelaku juga mencoba membunuh kedua anaknya. Namun kedua anak itu sempat teriak dan mengunci pintu kamar. Sehingga mengundang warga untuk datang dan mendobrak pintu kamar.

Akhirnya kedua anaknya, yaitu anak pertama S usia 10 tahun perempuan, dan anak ketiga E (laki laki) usia 4,5 tahun selamat dari aksi pembunuhan tersebut. 

Kedua anaknya, yaitu anak pertama dan ketiga bisa diselamatkan tetangga. Tapi segera dibawa ke Puskesmas Tonjong karena mengalami luka sayatan dengan pisau cuter.

Sebelumnya diberitakan, Ibu muda di Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brenes tega gorok 3 anaknya, bahkan 1 diantaranya tewas.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network