Suka Makanan Korea, Tahu Jajangmyeon? Berikut Resep Cara Pembuatannya

vien Dimyati
Mencicipi Jjajangmyeon (Foto: Instagram @martinpraja)

 

JAKARTA, iNews.id - Gelombang korea telah membuat orang menjajal berbagai resepnya salah satunya Jajangmyeon yang kerap muncul di Drama Korea. Entah apa yang membuatnya seringkali muncul di drama korea, yang jelas penampilan Jajangmyeon ini sangat menggugah selera.

Jajangmyeon adalah mi saus pasta kacang kedelai hitam. Jajangmyeon dipengaruhi kuliner Tionghoa, dan orang Tiongkok biasa menyebutnya Zhajiangmian. 

Jajang artinya saus goreng, dan myeon artinya mi. Hidangan ini makin populer di Indonesia sejak sering muncul di beberapa drama Korea. 

Tampak sangat menggugah selera dan membuat Anda ketagihan. "Buat temen-temen yang menghabiskan waktu akhir pekan kalian di rumah nonton drakor kita bikin yang seru yuk! Makan mi khas Korea satu ini emang sedappp banget!! Yummy yummy," tulis Chef Martin di akun Instagram-nya. 

Tenang saja, di momen akhir pekan ini, Anda bisa berkreasi membuat Jjajangmyeon yang enak dan lezat. Penasaran seperti apa resep dan cara membuat Jjajangmyeon Korea tersebut? Berikut ulasannya dirangkum melalui Instagram @martinpraja, Kamis (26/5/2022).

Bahan:

3 pack mi basah

150 gr sirloin beef,

sliced 1/2 pcs bawang bombai 

1 pcs zuccini, 

sliced 3 pcs bawang putih parut 

150 gr pasta kedelai hitam 

100 ml air kaldu Garam Lada putih Air larutan maizena Minyak. 

Selera Pelengkap: 

Kyuri, Sliced Danmuji (acar lobak) Cara Membuat: 

1. Tumis pasta kedelai hitam selama 2-3 menit, angkat lalu sisihkan.

2. Di wajan yang sama, sear sirloin beef yang sudah diiris tipis, hingga berubah warna.

3. Masukkan bawang bombai, zuccini dan bawang putih parut, tumis hingga sedikit layu.

4. Masukkan pasta Kedelai hitam yang sudah ditumis sebelumnya, aduk rata.

5. Tambahkan air kaldu, garam dan lada putih. 

6. Aduk rataRebus mi sebentar selama 3 menit, angkat.

7. Susun mi dalam mangkuk, sajikan saus jjajangmyeon, tambahkan garnis irisan kyuri di ataskan sajikan dengan acar lobak atau damuji.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network