3. Komandan Lanal Palembang
Setelah selesai menjadi ajudan Presiden, tepatnya tahun 2016 hingga 2017 Hersen dipercaya sebaga Danlanal Palembang. Lanal Palembang sendiri merupakan Pangkalan TNI AL tipe "B" yang dijabat oleh seorang Perwira Menengah TNI AL berpangkat Kolonel di bawah Komando Pembinaan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut III Jakarta, Koarmada I.
4. Koorsmin Kasal
Setelah menjabat Danlanal Palembang, pada tahun 2017 hingga tahun 2019 Kolonel Laut (P) Hersan menjabat sebagai Kolonel Laut (P) Hersan dari Koorsmin Kasal (Koorsmin) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal).
5. Asrena Kaskogabwilhan II
Pada tahun 2019 selain menjabat sebagai Asisten Perencanaan dan Anggaran (Asrena) Kaskogabwilhan II, Hersen juga naik pangkat menjadi Laksamana Pertama (Laksma) TNI. Hersen menjabat sebagai Asrena Kaskogabwilhan II hingga tahun 2021.
6. Danguspurla Koarmada II
Pada tahun 2021 Hersan dipercaya menduduki jabatan sebagai Komandan Gugus Tempur (Danguspurla) Koarmada II, hingga tahun 2022.
7. Staf Khusus Kasal (2022)
Setelah menjabat sebagai Danguspurla Koarmada II, Hersan ditarik menjadi Staf Khusus Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), namun jabatan ini tidak berlangsung lama. Hersen pun kemudaian menduduki Sesmilpres Kemsetneg RI.
8. Sesmilpres Kemsetneg RI
Sesmilpres adalah satuan organisasi di Kementerian Sekretariat Negara Indonesia yang mempunyai tugas menyelenggarakan pemberian dukungan teknis dan administrasi kepada Presiden. Persisnya dalam membantu menyelenggarakan kekuasaan tertinggi Presiden atas Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara.
Sesmilpres juga bertugas dalam penganugerahan gelar, tanda jasa dan tanda kehormatan yang wewenangnya berada pada presiden. Juga koordinasi pengamanan presiden dan wakil presiden beserta keluarga termasuk tamu negara setingkat kepala negara/kepala pemerintahan negara asing.
Itulah perjalanan karir Laksamana Muda TNI Hersan dari menjadi ajudan Presiden hingga Sesmilpres Kemsetneg RI, Semoga dapat menambah wawasan pembaca setia iNews.Tegal.id.
Editor : Miftahudin