BREBES, iNews.id - Puluhan petani di Brebes Jawa Tengah, deklarasi mendukung Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB untuk maju sebagai calon presiden (Capres) 2024. Mereka menilai Muhaemin cocok dan mampu menjadi presiden.
Deklarasi digelar di sebuah lapak bawang merah di Desa Luwungragi, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Sabtu (5/2/2022).
"Kami mendukung Pak Muhaemin untuk maju menjadi Capres pada tahun 2024 nanti, karena kami menilai beliau mampu untuk memimpin Indonesia ya ke depan banyak tantangan, "ujar koordinator petani bawang merah Brebes, Anshori.
Anshori menuturkan, jika Muhaemin juga memahami kehidupan petani bawang merah di Kabupaten Brebes.
Menurut Anshori, selama ini harga bawang merah di tingkat petani harganya cenderung banyak mengalami penurunan ketimbang naiknya
" Kami lebih banyak mengalami kerugian daripada keuntungannya karena harga obat-obat pertanian yang terus naik, sementara harga bawang nya hanya naik sewaktu-waktu kemudian banyak turunnya, "jelas Anshori.
Ketua DPC PKB Brebes, Zubad Fahilatah, mengapresiasi petani bawang merah yang mendukung pak Muhaemin maju menjadi Capres pada 2024. " Kami sebagai ketua partai akan menggerakan mulai struktur kepengutusan dari cabang sampai ranting, "ujar Zubad.
Editor : Miftahudin