get app
inews
Aa Text
Read Next : Hari Tenang KPU Kota Tegal Gelar Sholawat dan Doa Bersama

Jelang Arus Mudik, Bina Marga Tambal Jalan Berlubang di Ruas Losari hingga Pemalang

Jum'at, 22 April 2022 | 19:00 WIB
header img
Bina Marga Jawa Tengah menyiapkan tim satuan tugas (satgas) penambal jalan berlubang (Foto: Ist)

BREBES, iNews.id - Menghadapi musim arus mudik-balik Lebaran 2022 Bina Marga Jawa Tengah menyiapkan tim satuan tugas (satgas) penambal jalan berlubang. Tujuannya untuk memberi kelancaran dan keamanan bagi pemudik.

Hal itu disampaikan Kepala Pejabat Pembuat Komitmen 1.1 Binamarga Jawa Tengah, Wisnu Herlambang menanggapi kesiapan arus mudik yang biasanya mulai ramai pada H-7 Lebaran.

Wisnu menuturkan ruas jalan Pantura memasuki Jawa Tengah dari mulai Losari hingga Pemalang, menjadi jalur mudik utama khususnya bagi kendaraan roda dua dari arah Jakarta dan kota-kota lain di Jawa Barat setelah jalan tol bagi kendaraan mobil pribadi.

"Cuaca yang masih sering turun hujan membuat jalan pantura berisiko mengalami kerusakan karena aspal mengelupas hingga menyebabkan berlubang. Nah, untuk mengantisipasinya kita menyiapkan satgas tambal jalan berlubang yang patroli 24 jam," ujar Wisnu, Jumat (22/4).

Wisnu menyebut untuk perbaikan jalan sesuai dengan instruksi semua pekerjaan perbaikan mulai dihentikan mulai h-10 Lebaran dan akan kembali dilanjutkan setelah Lebaran.  

"Yang disiapkan hanyalah tim satgas jalur mudik untuk melakukan penambalan jalan jika mendadak ada yang apalnya mengelupas dan berlubang, kan masih turun hujan yang airnya bisa cepat merusak badan jalan," jelasnya.

Seperti diketahui, secara umum jalan Pantura dari mulai Losari (perbatasan Jateng-Jabar) Kabupaten Brebes hingga Kabupaten Tegal dan Pemalang, sudah siap untuk dilalui arus mudik. 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut