LUMAJANG, iNews.id - Seorang kakek yang sempat viral beberapa hari silam lantaran membeli mobil Pajero dengan uang tunai sekarung kemudian langsung membawanya pulang kendaraan mewah tersebut. Ternyata kakek tua itu adalah Mbah Karto warga Desa Ranupan, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
Mbah Kerto yang kini berusia 103 tahun ini memang kaya-raya. Dia seorang juragan di kampungnya. Hasil kerja keras sejak muda membuat dirinya memilli lahan pertanian seluas 30 hektare.
"Umur sekarang 103, kelahiran tahun 1919," ujar Mbah Kerto ditemui di rumahnya di , Selasa (5/7/2022).
Sekali panen, Mbah Kerto bisa mengantongi keuntungan hingga miliaran rupiah.
Kendati berlimpah harta, Mbah Kerto sosok yang sederhana. Setiap pagi dirinya tetap pergi ke ladang yang berjarak satu kilometer dari rumahnya.
"Berangkat jam 6 pagi. Kadang-kadang macul, motong pohon apa saja masih kuat," tuturnya.
Mbah Kerto mengaku tak ada rahasia khusus yang membuat dirinya masih kuat bekerja di usia yang tak muda.
"Rahasianya ya umur panjang," ujar kakek berjanggut panjang ini.
BACA JUGA
Usai Berhubungan Badan di Kamar Hotel, Pria ini Tewas, Auto Lawan Kencan Panik
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait