SINGAPURA, iNews.id - Hanya membutuhkan waktu 39 Menit, pasangan ganda Putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, berhasil meriah gelar juara Singapore Open 2022. Apriyani/Fadia berhasil mengalahkan pasangan cina Zhang Shu Xian/Zheng Yu, dua set langsung dengan skor 21-14 dan 21-17.
Berlaga di Singapore Indoor Stadium, Minggu (17/7/2022) siang WIB, Apriyani/Fadia sempat tertinggal 1-3 lebih dulu dari Zhang/Zheng. Namun, berkat serangan-serangan mematikan yang mereka lancarkan, pasangan Merah-Putih itu sukses menyamakan kedudukan di angka 3-3 dan kemudian balik memimpin 6-3.
Smash-smash keras terus dilancarkan oleh pasangan peraih emas SEA Games 2021 itu dan mampu menjebol pertahanan Zhang/Zheng. Alhasil, poin demi poin mereka dapat dengan mudah sehingga unggul 11-6 pada interval gim kedua.
Di sisi lain, Zhang/Zheng juga banyak melakukan kesalahan sendiri yang banyak memberikan poin tambahan bagi pasangan Merah-Putih. Backhand smash dari Zheng Yu yang menyangkut pun akhirnya memastikan kemenangan bagi Apriyani/Fadia pada gim pertama dengan skor 21-14.
Memasuki gim kedua, Apriyani/Fadia berada dalam tekanan karena terbawa dengan pola permainan lawan. Meski sempat mengimbangi di awal gim, mereka akhirnya tertinggal cukup jauh dengan selisih empat poin di angka 4-8.
Rally-rally panjang terus terjadi dan Apriyani/Fadia selalu berhasil memenangkannya. Alhasil, mereka terus mendulang poin hingga akhirnya mengunci kemenangan pada gim kedua dengan skor 21-17.
Dengan gelar juara turnamen Super 500 tersebut, Apriyani/Fadia sukses mendapatkan gelar ketiga mereka sebagai pasangan. Sebelumnya, mereka menyabet emas nomor perorangan SEA Games 2021 dan menjadi yang terbaik di ajang Malaysia Open 2022.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait