Pagar Tribune JIS Roboh, Ketum The Jakmania: Minta Maaf

Wikanto Arungbudoyo
Ketua Umum The Jakmania (Ketum The Jakmania), Diky Soemarno, angkat bicara mengenai robohnya tembok tribune utara Stadion JIS (Jakarta International Stadium). (Foto: Tangkap layar)

JAKARTA, iNews.id - Pagar tribune Jakarta International Stadium (JIS) roboh saat Grand launching, Minggu (24/7/2022). Robohnya pagar tribune utara Stadion JIS, The Jakmania dituding bertanggung jawab atas insiden tersebut. Sebab, ada beberapa suporter yang terlihat menaiki pagar sebelum roboh.

Menanggapi itu, Ketua Umum The Jakmania (Ketum The Jakmania), Diky Soemarno, angkat bicara mengenai robohnya tembok tribune utara Stadion JIS (Jakarta International Stadium). Dia mengakui masih banyak hal yang perlu diperbaiki dari The Jakmania sekaligus menyampaikan permohonan maaf.

Mengetahui hal tersebut, Diky lantas buka suara. Dia mengakui laga persahabatan antara Persija Jakarta vs Chonburi FC yang sekaligus menjadi Grand Launching Stadion JIS, merupakan uji coba tidak hanya bagi Macan Kemayoran, tetapi juga The Jakmania. 

“Semalam benar-benar ujicoba. Bukan hanya untuk Persija, tapi juga untuk Jakmania. Masih banyak kekurangan yang harus diperbaiki,” ujar Diky dalam unggahan di akun Instagram @dikysoemarno, Senin (25/7/2022).

“Masih banyak teman-teman yang harus bisa diatur dan menahan diri. Mari kita perbaiki semuanya. Demi kebangaan kita, Persija Jakarta,” lanjutnya.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network