KOTA TEGAL, iNewsTegal.id - Untuk mengenal uang rupiah, puluhan peserta didik dari Kelas V SD Primary Global Inbyra School (GIS) Kota Tegal, mengunjungi Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tegal, Selasa (13/09/2022).
Selain mengenal lebih dekat dengan uang rupiah, puluhan peserta didik dari GIS juga mendapat sosialisasi terkait dengan perawatan uang rupiah. Berbagai souvenir juga diberikan kepada peserta didik yang bisa menjawab pertanyaan terkait uang rupiah.
Seperti Michael (10) peserta didik kelas 5 GIS, tidak mau ketinggalan dengan teman-temannya, Michael ingin memiliki uang rupiah kertas Tahun Emisi 2022 dengan uang koin. Kepada kasir Kantor Bank Indonesia dengan semangat mengantri di loket penukaran uang.
Kepala Sekolah Primary Global Inbyra School Kota Tegal, Purmedianto menyampaikan, pihaknya sengaja mengajak peserta didik GIS menyambangi Kantor Bank Indonesia untuk mengenal lebih dekat uang rupiah.
"Mengajak anak-anak untuk belajar tentang apa itu rupiah terutama. Supaya mereka bisa memahami fungsi rupiah," kata Purmedianto.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait