JAKARTA, iNewsTegal.id - Leg ke 2 semifinal Piala AFF 2022, Park Hang Seo sesumbar jadi laga terakhir jika Vietnam Kalah. Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang Seo menyebut pertandingan melawan Timnas Indonesia pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022 adalah laga yang sangat penting.
Vietnam akan bersua Skuad Garuda-julukan Timnas Indonesia- untuk kedua kalinya di Piala AFF 2022. Pertandingan sarat gengsi itu dijadwalkan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023) pukul 19.30 WIB.
Pasalnya, jika di laga tersebut The Golden Star kalah, maka akan jadi laga terakhir juru taktik asal Korea Selatan itu. Di leg pertama pada Jumat (6/1/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno lalu, Vietnam dan Timnas Indonesia bermain imbang tanpa gol 0-0.
Oleh karena itu, kemenangan di leg kedua menjadi harga mati bagi kedua kesebelasan untuk bisa melenggang ke partai final. Jelang duel sengit itu, Park Hang-seo mengatakan bahwa laga tersebut merupakan laga yang sangat penting baginya.
Sebab, jika pelatih berusia 65 tahun itu gagal bawa The Golden Star menang, maka akan jadi laga terakhirnya selama menangani tim Bintang Emas tersebut.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait