BREBES, iNews.id - Semua tempat wisata di Kabupaten Brebes buka selama libur Tahun Baru 2022. Hanya ada beberapa tempat wisata yang tutup, seperti Besaran Hijau, Eks PG Heritage Jatibarang, Bukit Nyapa, dan Alas Jaran Grinting. Berikut 6 tempat wisata yang wajib dikunjungi saat libur Tahun Baru 2022:
1. Hutan Mangrove Pandansari
Hutan Mangrove Pandansari berada di Desa Kaliwlingi Kecamatan Brebes. Letaknya, jika dari pusat Kabupaten Brebes hanya berjarak 13 kilomeer saja, dengan total waktu tempuh sekitar 30 menit perjalanan.
Di Hutan Mangrove Brebes, menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi kelestarian 2 juta pohon mangrove atau bakau. Meskipun Hutan Mangrove Brebes merupakan wisata alam, namun penataannya tidak melupakan nilai seni, atau trend yang sedang berkembang saat ini. Maka jangan heran, jika kunjungan wisata ke Mangrove Brebes selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan di akhir pekan.
Hutan Mangrove Pandansari
2. Agrowisata Kebun Teh Kaligua
Kawasan Kebun Teh Kaligua, Brebes sudah dikenal sejak masa penjajahan. Karena keindahan tempat dan pemandangannya, kebun teh ini disulap menjadi agrowisata. Hamparan perkebunan teh ini layaknya permadani hijau yang melapisi permukaan perbukitan.
Agrowisata Kaligua berada di dataran tinggi yang terletak di Desa Pandansari, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Wisata ini berada di wilayah Brebes bagian selatan. Agrowisata Kaligua dikelola oleh PT Perkebunan Nusantara IX (Persero) Jawa Tengah.
Wisata agro Kaligua terletak sekitar 10 kilometer dari arah kota Kecamatan Paguyangan atau sekitar 15 kilometer dari Bumiayu. Jalan antara Paguyangan-Kaligua berkelok-kelok dan naik-turun. Selama perjalanan di lokasi ini, wisatawan bakal dimanjakan suasana sejuk dengan pemandangan perkebunan sayur dan jejeran pohon pinus.
Agrowisata Kebun Teh Kaligua
3. Pulau Cemara
Pulau Cemara merupakan hamparan pasir yang membentuk pulau di tengah laut. Secara administratif, lokasinya masuk wilayah Desa Sawojajar, Kecamatan Wanasari.
Untuk mencapainya, dari pusat kota Brebes menuju ke Desa Sawojajar bisa diakses menggunakan mobil maupun sepeda motor. Setiba di desa tersebut, terdapat sejumlah papan petunjuk arah yang akan memandu wisatawan menuju ke dermaga.
Dari dermaga ini, wisatawan bisa menaiki perahu kecil bermesin yang disediakan pengelola untuk mengantar hingga ke Pulau Cemara. Harga tiket untuk menaiki perahu Rp 15 ribu dan sudah termasuk tiket masuk ke kawasan Pulau Cemara.
Setelah sampai, hamparan pulau pasir langsung menyambut. Seperti namanya, pulau ini ditumbuhi pohon-pohon cemara yang bisa menjadi tempat berteduh. Apalagi jika ke sana saat matahari sedang memancarkan terik.
Pulau Cemara
4. Waduk Penjalin
Waduk Penjalin menjadi tempat liburan di Brebes dengan keindahan, spot wisata menarik dan biaya terjangkau yang rekomended untuk berakhir pekan. Hari libur menjadi waktu terbaik untuk merelaksasi jiwa serta pikiran yang penat bersama keluarga tercinta.
Kabupaten Brebes menyajikan pesona wisata menarik dengan sajian waduk yang cukup luas. Pemandangan yang indah dengan spot rekomended di Waduk Penjalin siap memanjakan perjalanan wisata anda. Alam Indonesia yang indah menyimpan pesona wisata yang akan memanjakan perjalanan liburan akhir pekan.
Waduk Penjalin Instagram@krisniiaaa
5. Waduk Malahayu
Waduk Malahayu menjadi tempat wisata alam di Kabupaten Brebes yang rekomended untuk berakhir pekan maupun liburan panjang. Keindahan dan pesona alam yang disajikan Waduk Malahayu akan memanjakan perjalanan liburan anda dan keluarga tercinta.
Kabupaten Brebes juga punya wisata waduk yang menarik untuk anda kunjungi, yaitu Waduk Malahayu dengan keindahannya. Banyak spot dan wahana menarik yang bisa anda nikmati saat menghabiskan hari libur di Waduk Malahayu Brebes. Terletak di Desa Malahayu Kecamatan Banjarharjo.
Malahayu@reyzuka
. Pantai Randusanga
Pantai Randusanga terletak sebelah utara sekitar 5 Km dari pusat kota Brebes. Pantai ini menawarkan keindahan panorama laut jawa. Selain bisa menikmati terbit dan tenggelamnya matahari, pengunjung dapat berwisata perahu mengarungi laut dan menikmati wisata kuliner dengan menu khas ikan bakar. Fasilitas yang disediakan juga cukup lengkap. Antara lain area parkir kendaraan, mushola, kamar mandi dan lainnya.
Selain enam destinasi wisata di atas, di Kabupaten Brebes masih banyak destinasi wisata yang wajib di kunjungi. Ada sekitar 40 lebih destinasi wisata Di Kabupaten Brebes yang dikelola oleh pemerintah maupun masyarakat. Di antaranya, Curug Putri, Kampung Budaya Jalawastu, Curug Awu, Curug Panyusuhan, Pemandian Air Panas Tirta Husada, Pemandian Air Panas Buaran, Cagar Alam Telaga Renjeng, dan masih banyak lagi.
Pantai Randusanga
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait