Mulai Hari Ini Bank Indonesia Buka 58 Titik Layanan Penukaran Uang

Nino Moebi
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Tegal, Bimala kibarkan bendera start di Kantor BI Tegal. (Foto: Istimewa/iNewsTegal.id)

KOTA TEGAL, iNews.id - Bank Indonesia Tegal bekerjasama dengan perbankan dan mitra strategis membuka 58 titik layanan penukaran uang bagi masyarakat di wilayah eks karesidenan Pekalongan mulai hari ini 6 sampai dengan 26 Maret 2025.

Seluruh rangkaian kegiatan penukaran uang Rupiah pada momen Ramadan dan Idulfitri 2025 dikemas dalam kegiatan Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri (SERAMBI) 2025 dengan tema 'Menjaga Rupiah di Bulan Penuh Berkah'.

Kepala Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Tegal, Bimala menyampaikan apresiasi kepada seluruh perbankan mitra strategis atas dukungan dan kolaborasinya dalam kegiatan SERAMBI 2025 di wilayah kerja Bank Indonesia Tegal.

"Sinergi tersebut diharapkan dapat terus terjalin erat guna memastikan kebutuhan uang masyarakat terpenuhi dalam jumlah yang cukup dan pecahan yang sesuai," kata Bimala, Kamis (06/03/2025) di kantornya.

Lebih lanjut Bimala menyampaikan, masyarakat dapat melakukan penukaran uang Rupiah di loket-loket bank umum dan lokasi-lokasi lainnya yang telah ditetapkan. Masyarakat wajib melakukan pemesanan terlebih dahulu melalui aplikasi berbasis website PINTAR (Penukaran dan Tarik Uang Rupiah) pada laman https://pintar.bi.go.id.

"Penggunaan PINTAR diharapkan dapat mengurangi antrian/kepadatan di lokasi penukaran dan kenyamanan masyarakat serta meningkatkan efisiensi dengan distribusi yang lebih merata. Adapun panduan pemesanan, jadwal dan daftar lokasi penukaran uang Rupiah melalui PINTAR dapat dilihat melalui kanal media sosial Bank Indonesia Tegal (Instagram @bank_indonesia_tegal)," terangnya.

Selain penukaran uang kartal, kata Bimala masyarakat dapat memanfaatkan transaksi digital melalui mobile dan internet banking, serta QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) untuk berbagai kebutuhan transaksi digital. Perkembangan transaksi digital di wilayah Bank Indonesia Tegal semakin meningkat, dapat dilihat bahwa dari periode Februari 2024 sampai dengan Februari 2025 dengan volume transaksi QRIS mencapai 34.884.483 transaksi, atau naik 193 persen (yoy) dibandingkan periode Februari 2023 sampai dengan Februari 2024.

"Dalam rangka memenuhi kebutuhan uang kartal masyarakat selama periode Ramadan dan Idulfitri 2025, Bank Indonesia Tegal menyiapkan uang Rp 5,071Triliun, atau naik 9,03 persen dibandingkan Tahun 2024," kata Bimala.

Bank Indonesia mengajak masyarakat untuk semakin Cinta, Bangga, dan Paham Rupiah. Cinta Rupiah diwujudkan dengan mengenali ciri keaslian uang Rupiah melalui 3D (Dilihat, Diraba, Diterawang) dan merawat uang Rupiah yang dimiliki dengan baik melalui 5J (Jangan dilipat, Jangan diremas, Jangan dicoret, Jangan distapler, dan Jangan dibasahi).

Bangga Rupiah karena Rupiah tidak hanya sebagai alat pembayaran yang sah dalam kegiatan perekonomian nasional tetapi juga merupakan simbol kedaulatan bangsa. Sementara itu, Paham Rupiah ditunjukkan melalui perilaku bijak berbelanja sesuai kebutuhan, berbelanja produk dalam negeri untuk mendukung UMKM nasional, serta menabung dan berinvestasi guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.

"Sejalan dengan tema SERAMBI Rupiah tahun ini yakni 'Menjaga Rupiah di bulan Penuh Berkah," tutup Bimala.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network