KOTA TEGAL, iNewsTegal.id - Sebanyak 29 personel Polres Tegal Kota menerima penghargaan sebagai apresiasi atas dedikasi dan prestasi mereka di berbagai bidang tugas.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres AKBP I Putu Bagus Krisna Purnama SIK dalam apel yang digelar di halaman Mapolres setempat.
Kapolres menyebut penghargaan ini sebagai bentuk motivasi dan apresiasi bagi anggota yang menunjukkan tanggung jawab serta berkontribusi nyata dalam meningkatkan kinerja organisasi.
"Kita melaksanakan apel pemberian reward sebagai wujud apresiasi kepada anggota yang telah melaksanakan tugas dengan baik,” kata AKBP Putu Krisna, Rabu (12/11/2025).
Kapolres menegaskan, kegiatan serupa akan digelar rutin setiap bulan sebagai bentuk perhatian dan dorongan semangat bagi personel yang berprestasi di berbagai bidang tugas kepolisian.
Editor : Rebecca
Artikel Terkait
