Jadi semoga tidak sampai hari ini saja dan berharap pembinaan futsal yang sudah berjalan ini, terutama yang juara tetap semangat dan tambahkan kualitas dan prestasinya supaya bisa lebih baik lagi," harapnya.
Bidang Promosi dan Marketing AFP Jateng, Jefri Arsya Robi menambahkan, pihaknya mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak. Baik para peserta maupun sponshorship juga para panitia dan perangkat pertandingan serta pihak aparat keamanan setempat yang telah ikut mensukseskan ajang AFP Jateng Championship 2022.
"Tentu kami sangat berharap semoga ajang ini kedepannya bisa diikuti lebih banyak lagi pesertanya agar Jateng bisa memiliki banyak atlet futsal yang handal guna bisa meraih prestasi yang tentunya lebih baik lagi," pungkas Jefri.
Berikut adalah tim futsal putra dan putri dari mulai U-15, U-17 dan U-19 yang berhasil meraih juara di ajang AFP Jateng Championship 2020 :
Untuk tim futsal U-15 putri juara 1 AFK Kebumen, dan juara 2 AFK Sragen. Kemudian, untuk tim futsal U-15 putra juara 1 AFK Temanggung, juara 2 AFK Sragen dan juara 3 AFK Kebumen + AFK Kota Tegal.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait