BERN, iNews.id - Elpi Nazmuzzaman, adik kandung Ridwan Kamil atau paman dari almarhum Eril mengatakan, belum dapat memastikan kapan jenazah Emmeril akan tiba di Tanah Air, Indonesia. Namun yang pasti diupayakan secepatnya ke Kota Bandung.
Emmeril Kahn Mumtadz (23), putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil, ditemukan di Sungai Aaree, Kota Bern, Swiss pada Kamis (9/6/2022) sekitar pukul 06.50 waktu Swiss atau sekitar pukul 11.50 WIB. Jenazah Eril, sapaan akrab Emmeril, diperkirakan tiba di Kota Bandung, pada Sabtu atau Minggu (11-12/6/2022).
"Setidaknya Sabtu atau Minggu tiba di Indonesia," kata Elpi dalam konferensi pers, Kamis (9/6/2022) malam.
Diketahui, setelah hilang selama 15 hari sejak Kamis 26 Meil 2022 sampai 9 Juni 2022, jasad Emmeril Kahn Mumtadz berhasil ditemukan tim search and rescue (SAR) Kota Bern. hilang hanyut di Sungai Aare, Bern, Swiss pada hari ini Kamis (9/6/2022) sekitar pukul 06.50 waktu Swiss atau 11.50 WIB.
"Saya ingin menyampaikan kabar bahwa kemarin Polisi Bern telah bertemu KBRI Bern untuk menyampaikan informasi awal diduga jasad Eril ditemukan," kata Duta Besar RI untuk Swiss Muliaman Hadad,.
Muliaman Hadad menyatakan setelah ditemukan jasad tersebut tim forensi melakukan identifikasi dan penelusuran DNA untuk memastikan jasad tersebut. Hasilnya terkonfirmasi jasad tersebut adalah Eril "Polisi menyampaikan konfirmasi jasad kemarin adalah benar ananda Eril," ujar Muliaman Hadad.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, Eril dilaporkan hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis 26 Mei 2022 pagi. Ridwan Kamil beserta istrinya Atalia Praratya sempat pulang pada 3 Juni 2022 setelah lebih dari sepekan mencari keberadaan Eril yang hilang di Sungai Aare, Swiss.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait