Jarang Diketahui Publik, ini 5 Fakta Marc Klok Jadi Kapten di Laga Debut

Rifqi Herjoko
ini 5 Fakta Marc Klok. (Foto: Dok.iNews.id)

3. Jadi Kapten Tim di Laga Debut

Debut Klok bersama tim senior terjadi saat Timnas Indonesia melakoni laga uji coba bertajuk FIFA Matchday lawan Bangladesh, Rabu (1/6/2022). Menariknya, dia dipercaya oleh Shin Tae-yong tampil starter dan menjadi kapten tim.

Klok pun terlihat senang dengan kepercayaan yang diberikan sang pelatih untuk dirinya di laga tersebut. Dia lantas menyampaikan kesan yang dia rasakan melalui laman Instagram pribadinya.

"Setelah penantian bertahun-tahun, setelah perjuangan yang tiada henti. Semalam harinya tiba; saya mendapatkan pertandingan senior pertama dan sebuah kebanggaan menjadi kapten untuk Timnas Garuda," tulis Klok di Instagram, Kamis (2/6/2022).   

4. Cetak Gol Penentu Perunggu SEA Games 2021

Marc Klok menjadi penentu kemenangan Timnas Indonesia U-23 saat menghadapi Malaysia U-23 pada laga perebutan medali perunggu SEA Games 2021. Duel panas antara kedua tim itu digelar di Stadion My Dinh, Vietnam, akhir Mei lalu.

Saat itu, Timnas Indonesia U-23 ditahan imbang 1-1. Laga pun berlanjut ke babak adu penalti. Klok pun berinisiatif menjadi eksekutor kelima atau penentu. Menariknya, dia sukses memasukkan bola ke gawang lawan. Eksekusinya itu sukses mengantarkan Timnas Indonesia U-23 meraih perunggu SEA Games 2021.

5. Cetak Gol Perdana Lawan Kuwait

Marc Klok telah mencatatkan delapan penampilan resmi bersama Timnas Indonesia. Adapun gol perdananya dicetak saat Skuad Garuda berhadapan dengan Kuwait di laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Kamis (9/6/2022) dini hari WIB.

Pada menit ke-41, Timnas Indonesia mendapatkan hadiah penalti usai Rachmat Irianto dilanggar di kotak penalti lawan. Marc Klok pun maju sebagai eksekutor penalti tersebut. Dengan tenang, Klok berhasil menceploskan bola ke gawang lawan. Itu merupakan gol perdana Marc Klok selama membela Timnas Indonesia.

Editor : Miftahudin

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network