get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilkada Kota Tegal, Butuh 2.639 Petugas di 377 TPS

Diprediksi 50 Ribu Pengunjung Akan Hadiri Habib Syeh Besok di Tegal

Rabu, 22 Juni 2022 | 21:05 WIB
header img
Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf akan berada di Jalan Pancasila Kota Tegal, Jawa Tengah besok Kamis (23/6/2022). (Foto: Istimewa)

KOTA TEGAL, iNews.id - Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf akan berada di Jalan Pancasila Kota Tegal, Jawa Tengah besok Kamis (23/6/2022). Keberadaan Habib Syeh di Kota Tegal dalam rangka doa bersama dan sholawat bersama yang digagas oleh komunitas Sedulur Sejalan Bersholawat Kota Tegal.

Ketua penyelenggara Susanto Agus Priono SH, MH mengatakan untuk saat ini persiapan sudah mencapai 90 persen lebih, dan diperkirakan akan dihadiri 50 jamaah dari berbagai daerah dari kapasitas dari Jalan Pancasila bisa menampung 80 ribu orang.

"Acara ini digelar merupakan bentuk rasa syukur setelah kita melewati masa pandemi Covid-19," kata Susanto, Rabu (22/6/2022).

Selain itu Susanto bersama komunitas Sedulur Sejalan Bersholawat ingin mempromosikan Jalan Pancasila, Alun-alun menjadi icon baru Kota Tegal yang tiap hari dikunjungi rayuan pengunjung dari berbagai daerah.

"Disisi lain kita juga ingin meningkatkan UMKM yang ada disekitar Jalan Pancasila, Alun-alun dan sekitarnya," ujarnya.

Acara akan dimulai sekira pukul 19.30 sampai selesai, Susanto optimis dengan konsep bersholawat semua bisa tersenyum, bisa merasakan berkahnya dan kebahagiannya.

"Kami sampaikan terimakasih kepada Pemerintah kota Tegal, TNI-Polri dan semua pihak yang memfasilitasi acara sholawat bersama," pungkas Susanto.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut