get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Musnahkan 231 Surat Suara Rusak, 2.187 Kelebihan Surat Suara Pemilihan Walkot dan WawalKot Tegal

HUT Ke-421 Kabupaten Tegal Pimpinan Daerah Ziarah ke Makam Leluhur Pendiri Tlatah Tegal

Kamis, 12 Mei 2022 | 20:51 WIB
header img
Bupati Tegal ziarah ke makam leluhur dan tokoh sejarah pendiri tlatah Tegal (Foto: Istimewa)

Semangat tersebut menurutnya merupakan terjemahan dari tema besar Hari Jadi ke-421 Kabupaten Tegal, yakni kehidupan baru dan harapan baru.

“Semangat untuk memulai hidup baru dengan cara-cara yang baru dan meraih harapan baru harus kita gelorakan untuk menangkap momentum dan peluang di masa pasca pandemi ini. Inilah saatnya kita untuk bangkit, memulihkan kondisi sosial dan ekonomi yang sempat tertekan saat pandemi lalu, disamping terus memupuk dan memperkuat kesetiakawanan sosial,” ucapnya.

Usai ke Makam Ki Gede Sebayu, ziarah dilanjutkan ke Makam Ki Ageng Anggawana dan Pangeran Purbaya di Desa Kalisoka, Kecamatan Dukuhwaru dan berakhir di Makam Amangkurat Agung di Desa Pesarean, Kecamatan Adiwerna. 

Sejumlah anggota Forkopimda Kabupaten Tegal ikut serta dalam ziarah ini antara lain Ketua Pengadilan Agama Slawi Abdul Basyir, Komandan Satrad 214 Tegal Letkol Lek I Ketut Wiratmaja, perwakilan Kodim 0712/Tegal, Polres Tegal, dan Kejaksaan Negeri Slawi.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tegal Widodo Joko Mulyono berharap, di usianya yang ke-421 ini Kabupaten Tegal semakin maju.

"Rangkaian acara hari jadi ini meliputi ziarah ke makam para leluhur, penyerahan pataka hingga kirab pataka dan sidang paripurna, "jelas Joko. 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut