get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilkada Kota Tegal, Butuh 2.639 Petugas di 377 TPS

750 Lansia di Kota Tegal Terima Bantuan dari Pemkot

Rabu, 08 Juni 2022 | 20:41 WIB
header img
Salah satu Lansia yang menerima bantuan berupa uang tunai dari Pemkot Tegal. (Foto: istimewa)

KOTA TEGAL, iNews.id - Sedikitnya 750 warga lanjut usia (Lansia) terlantar di Kota Tegal, mendapat bantuan Rp 200.000 per bulan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal.

Selain mendapat bantuan uang tunai, para lansia juga mendapatkan bantuan  

makan dan snack dalam bentuk rantangan yang diberikan seminggu sekali.

"Bantuan tersebut sebagai wujud perhatian Pemkot Tegal kepada warga lansia," kata Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Kota Tegal, Bajari SE, M.Si saat mendampingi Wali Kota Tegal H Dedy Yon Supriono mengunjungi warga lansia di wilayah Tegal Timur, Rabu (8/6/2022).

Bajari mengatakan, Dinas Sosial Kota Tegal, memberikan makan dan snack dalam bentuk rantangan yang diberikan seminggu sekali dan bantuan Jaminan Sosial berupa uang sebesar Rp 200.000,- per bulan, dengan jumlah sasaran 750 lansia terlantar.

"Setiap bulan kami memberikan makanan dan anak dalam rantang seminggu sekali dan uang Rp 200 ribu per bulannya," ungkap Bajari.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut