JAKARTA, iNews.id - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menjadi satu-satunya wakil tuan rumah yang berhasil meraih juara, sementara pasangan ganda Putra Apriyani/Farid yang juga masuk babak final harus puas menjadi runner-up.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menjadi juara Indonesia Masters 2022 setelah menumbangkan pasangan China, Liang Wei Keng/Wang Chang, di partai final. Fajar/Rian menang dua set langsung 21-10, 21-17 dalam durasi 36 menit.
Pertandingan tersebut dilangsungkan di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (12/6/2022) sore WIB. Mampu menunjukan dominasinya, Faajar/Rian berhasil meraih kemenangan dengan straight set, 21-10, 21-17.
Fajar/Rian langsung mencoba untuk tampil menekan sejak pertandingan dimulai. Pasangan ranking tujuh dunia itu pun mampu mendapatkan poin dari pola serangan cepat yang tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh Liang/Wang.
Pasangan China tersebut terus berusaha untuk keluar dari tekanan, namun Fajar/Rian mampu memanfaatkan momentum untuk terus menyerang. Dengan dominasinya tersebut, Fajar/Rian pun berhasil unggul 11-3 di interval set pertama.
Setelah interval, Fajar/Rian kembali melanjutkan permainan agresifnya menghadapi Liang/Wang. Hasilnya, Fajar/Rian pun mampu memenangkan set pertama dengan skor 21-10 dalam waktu 12 menit.
Liang/Wang kini berusaha bangkit di set ketiga dengan mencoba menekan Fajar/Rian dengan pola serangan yang cepat. Meski terus ditekan, Fajar/Rian mampu menunjukan pertahanan solid yang sulit ditembus oleh Liang/Wang.
Namun Wang/Liang tidak mau menyerah dan kembali mampu berbalik unggul 8-6 usai memberikan tekanan bagi Fajar/Rian. Setelah cukup kesulitan, Fajar/Rian pun harus tertinggal 9-11 di interval set kedua.
Setelah melakukan beberapa perubahan, Fajar/Rian berusaha untuk bangkit dan sukses menyamakan kedudukan menjadi 14-14. Hal tersebut pun membuat Liang/Wang kerap melakukan kesalahan.
Fajar/Rian pun mampu memanfaatkan situasi tersebut dengan baik untuk merebut poin di sisa pertandingan. Fajar/Rian pun sukses memastikan gelar juara usai berhasil menang 21-17 di set kedua.
Sementara itu pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, harus puas mengakhiri gelaran Indonesia Masters 2022 sebagai runner-up. Di partai final, mereka pasalnya dikalahkan pasangan China, Chen Qingchen/Jia Yifan, dengan skor 21-18, 21-12.
Editor : Miftahudin