Siswi SMAN 3 Kota Tegal Lolos Seleksi Program Youth Innovation Forum 3 Countries 2022

Nino
Rahma Karunia Putri didampingi Kepala Sekolah, Budhi Hilali minta doa restu dihadapan teman-teman satu kelas SMN 3 Tegal. (Foto: Nino)

KOTA TEGAL, iNews.id - Rahma Karunia Putri (17) siswi kelas 12 MIA SMAN 3 Kota Tegal, Jawa Tengah berhasil lolos seleksi mengikuti program Youth Innovation Forum 3 Countries 2022.

Youth Innovation Forum merupakan platform bagi para pemimpin muda untuk sharing dan belajar tentang kegiatan inovasi ide yang implementatif untuk mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals). Youth Innovation Forum diselenggarakan di Singapore, Malaysia, Thailand. 

Anak ke empat dari pasangan Risnoto (54) dan Maryani (48) warga Pagongan, Kecamatan Dukuhturi, Kabupaten Tegal, akan berangkat pada Selasa (02/08/2022) mendatang dan akan bergabung dengan 120 dari empat negara Singapore, Malaysia, Thailand dan Indonesia.

Rahma sebagai anak bungsu awalnya mengetahui program tersebut dari Instagram Global Youth Action yang selanjut mendaftar diri, seleksi dan akhirnya lolos di peringkat 20.

"Forum tersebut seperti pertukaran budaya dan pelajar yang ada di sana. Kita kesana (tiga negara) untuk mempresentasikan 17 point Sustainable Development Goals (SDGs) yang ada di Asean," kata Rahma saat ditemui di sekolahan Kamis (28/07/2022).

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network