Puluhan Rumah Warga Sridadi Terdampak Bencana Tanah Bergerak Direlokasi

Petra Akbar
Relokasi rumah warga terdampak tanah bergerak. (Foto: Petra Akbar)

BREBES, iNewsTegal.id Para relawan  dibantu masyarakat bergotong-royong melakukan pembongkaran rumah-rumah warga terdampak bencana alam tanah bergerak di Dukuh Karanganyar, Desa Sridadi, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes.

Peltu Edi Susianto Bati Tuud Koramil 10 Sirampog Kodim 0713 Brebes mengatakan, bahwa pembongkaran bangunan telah dimulai sejak hari Jumat kemarin sampai hari ini.

“Ada 10 rumah warga yang dibongkar karena memang sudah tidak layak atau membahayakan jiwa jika masih ditempati. Hari Jumat berhasil dibongkar 3 rumah dan Sabtu kemarin 7 rumah,” terangnya, Senin (7/11/2022).

Untuk Dukuh Karanganyar sendiri, terdapat 65 rumah yang dihuni 185 KK (767 jiwa), dimana 57 rumah tercatat mengalami kerusakan parah.

Para warga akan direlokasi ke Huntara (hunian sementara) di tanah bengkok desa yang berada di Dukuh Gua, yaitu berjarak sekitar 2 kilometer dari Karanganyar. Kemudian sambil menunggu pendirian huntara selesai, warga masih mengungsi di Gedung Pondok Pesantren Al Ihsan, tenda pengsungsian, dan juga di rumah-rumah sanak saudara.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network