Vaksin 6 Desa di Brebes Gagal, Gegara Petugas Vaksinator Piknik Luar Kota

Luthfan Azka
Suasana Puskesmas Tonjong yang sepi petugas (Foto : Luthfan Azka)

BREBES, iNews.id - Pelaksanaan vaksin di enam desa di Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, yang seharusnya dilaksanakan hari Senin (20/12/2021) ini batal. Penyebabnya, petugas vaksinator dari puskesmas setempat tengah berwisata di luar kota.

Warga pun dibuat kecewa gegara tidak bisa ikut vaksin. Petugas vaksinator tidak ada yang hadir karena sedang wisata di luar kota, padahal warga sudah menunggu vaksinasi sesuai jadwal. 

Camat Tonjong, Cecep Aji Suganda dikonfirmasi via telepon membenarkan soal ini. Cecep menerangkan, rencananya hari ini ada enam desa yang akan melaksanakan kegiatan vaksin, masing masing. Ialah Desa Linggapura, Desa Pepedan, Desa Purwodadi, Desa Negarayu, Desa Kalijurang dan Desa Galuhtimur.

Namun sambung Cecep, rencana kegiatan itu batal dikarenakan semua karyawan Puskesmas Tonjong termasuk vaksinator sedang tidak datang. Mereka tengah melaksanakan wisata (refreshing) di Jogjakarta.

"Rencana hari ini enam desa di wilayah Kecamatan Tonjong yang akan vaksin. Tapi dibatalkan karena petugas dari puskesmas sedang wisata di Jogjakarta," ungkap Cecep.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network