Masih ada Lima Kapal yang Api Berkobar dalam Insiden Kebakaran di Pelabuhan Tegal

Luthfan Azka
Hingga Sabtu petang (29/1/2022) kobaran api yang membakar 17 kapal di Pelabuhan Pelindo III Kota Tegal (Foto: Ist)

TEGAL, iNews.id - Hingga Sabtu petang (29/1/2022) kobaran api yang membakar 17 kapal di Pelabuhan Pelindo III Kota Tegal masih belum bisa dipadamkan total. Si jago merah masih mengamuk dan menghanguskan badan kapal yang telah berhasil dilokalisir oleh petugas pemadam kebakaran.

Petugas telah berhasil melokalisir kobaran si jago merah, agar tidak menjalar ke kapal yang selamat dari percikan api. Masih ada sekitar lima kapal yang masih menyisakan material badan kapal terbakar dan apinya berkobar. Sementara itu, petugas masih terus berjibaku melakukan upaya pemadaman.

Kapolres Tegal Kota AKBP Rahmad Hidayat mengatakan, selain melakukan pemadaman, petugas bersama warga tetap bersiaga menjaga jarak aman antara kobaran api dengan kapal yang selamat. Armada mobil pemadam kebakaran masih terus bolak balik keluar masuk ke lokasi kebakaran.



Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network