Dewi Aryani, Srikandi Senayan Bakal Terima Anugerah PWI Jateng Award 2022

Japran Aarsaka
Sosok salah satu Srikandi Senayan ini cukup menggema di kawasan Pantura Jateng (Foto: Ist)

TEGAL, iNews.id -  Sosok salah satu Srikandi Senayan ini cukup menggema di kawasan Pantura Jateng. Bukan hanya karena daerah pemilihan (Dapil)-nya berada di Dapil IX meliputi Kabupaten Tegal , Kabupaten Brebes dan Kota Tegal, melainkan karena sepak terjang anggota Fraksi PDIP yang bertugas di Komisi IX (membidangi kesehatan dan ketenagakerjaan) ini, dikenal sangat dekat dan akrab dengan masyarakat serta para jurnalis di kawasan "republik ngapak" tersebut. 

Tak heran jika PWI Jateng bakal memberikan anugerah PWI Jateng Award untuk kedua kalinya. Pemberian anugerah akan diberikan pada tanggal 25 Februari 2022 di Semarang Jateng bersama dengan 25 tokoh  lainnya  diantaranya kepala daerah hingga perusahaan besar seperti Pertamina, Sido Muncul, Semen Gresik hingga Bank Jateng.

Dewi Aryani yang akrab disapa DeAr ini bukan sosok asing bagi warga Jateng. Perempuan yang di kenal gesit dan merakyat ini tercatat tiga periode menjabat wakil rakyat di Senayan, yakni periode 2009-2014, 2014-2019 dan 2019-2024. 

Pada periode 2009-2014, dia bertugas di Komisi VII yang membidangi Energi, Sumber Daya Mineral, Riset, Teknologi, Lingkungan dan Pendidikan Tinggi. Dewi Aryani juga turut berpartisipasi dalam kampanye Joko Widodo sebagai Gubernur DKI Jakarta pada tahun 2012. Sedangkan pada periode 2014-2019 dan 2019-2024 saat ini bertugas di Komisi IX.

Istri H. Hutri Agus Mardiko, SH ini menyelesaikan pendidikan

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network