KOTA TEGAL, iNews.id - Ditengah guyuran hujan Komisi Pemulihan Umum (KPU) Kota Tegal menggelar sholawat dan doa bersama menghadirkan Habib Zaidan bin Yahya di Jalan Pancasila Kota Tegal, Minggu (24/11/2024) malam.
Pj Wali Kota Tegal, drg Agus Dwi Sulistyantono MM yang ikut hadir berharap dan berdoa agar pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2024 di Kota Tegal dapat berjalan lancar.
"Sholawat bersama Habib Zaidan bin Yahya dan Doa Bersama Menuju Pilkada Damai dan Bermartabat merupakan wujud nyata kebulatan tekad untuk mendukung proses demokrasi yang damai, aman, dan bermartabat di Kota Tegal," ujar Pj Wali Kota Tegal.
Ketua KPU Kota Tegal, Karyudi Prayitno SH dalam sambutannya menyampaikan acara Sholawat dan Do'a Bersama bertujuan agar selama kurang lebih 60 hari berkampanye tentu ada gesekan, keberbedaan dukungan mengakibatkan tensi tinggi maka malam ini semua cooling down turunkan tensi, sejukan hati, dan pikiran sejenak rehat.
Dengan bersholawat malam ini, Karyudi berharap pilihan nanti di 27 November 2024 memilih dengan hati nurani. "Siapapun yang terpilih adalah pemimpin kita semua. Vox populi vox dei suara rakyat adalah suara Tuhan, karena pilihan kita adalah atas izin Allah SWT," ujar Ketua KPU Kota Tegal.
Bersholawatan sendiri kata Karyudi kepanjangan dari Berikan Suara Hati Nurani Lewat Tempat Pemungutan. "Semoga kota Tegal Pilkadanya aman, lancar, damai, sukses tanpa ekses hasilnya berkualitas memuaskan semua pihak," harap Karyudi.
Sholawat dihadiri oleh Forkopimda, Penjabat Sekretaris Daerah, Komisiaris KPU, BAWASLU Kota Tegal, Ketua MUI dan Kantor Kementerian Agama Kota Tegal, Majelis Solawat serta ribuan masyarakat Kota Tegal.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait