TEGAL, iNews.id - Wakil Wali Kota Tegal, Jawa Tengah, M. Jumadi mengingatkan warga untuk tidak lupa selalu menjaga protokol kesehatan (prokes) minimal cuci tangan dan menggunakan masker. Selain itu yang tak kalah pentingnya untuk menjalani vaksinasi.
Hal itu disampaikan Jumadi saat mengisi ceramah Taraweh di masjid Al-Amin, Mintaragen, Tegal Timur, Kota Tegal, Kamis (14/3/2022) malam.
"Karena pamdemi Covid-19 belum berakhir maka kita harus tetap patuhi protokol Kesehatan dengan ketat dan jangan kasih kendor,"ujar Jumadi.
Jumadi mengingatkan kaum Muslim agar di bulan Ramadan untuk menebar kebaikan karena pahalanya berlipat ganda." Kita untuk harus menebarkan energi positif dengan cara tidak boleh ada tetangga kita yang tidak bahagia di bulan Ramadan yang penuh barokah ini.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait