Peringati Hari Lansia, Walikota Tegal Kunjungi Warganya

Trisno
Walikota Tegal H Dedy Yon Supriyono, saat menyerahkan bantuan kepada Lansia di Kota Tegal dalam rangka hari Lansia. (Foto: istimewa)

KOTA TEGAL, iNews.id -Dalam rangka memperingati Hati Lanjut Usia Nasional ke-26 tahun 2022, Wali Kota Tegal, H Dedy Yon Supriyono mengunjungi sejumlah lansia di empat Kecamatan yang ada di Kota Tegal.

Kunjungan pertama, Wali Kota ke rumah Ismail (70), warga RT 06 RW 03 Kelurahan Panggung, Kecamatan Tegal Timur, Kita Tegal.

Ismail merupakan lansia sebatangkara yang tidak memiliki anak. Ia tinggal di sepetak rumah yang hanya ada kasur sebagai tempat tidur dan belakangnya terdapat sebuah sumur. Sebelumnya Ismail bekerja sebagai supir pribadi.

"Saya senang dengan adanya bantuan lansia ini, karena membantu meringankan kebutuhan," ujar Ismail.

Selain Ismail, Wali Kota juga mengunjungi langsung tiga rumah lansia, masing-masing di Kecamatan Tegal Selatan, Kecamatan Tegal Barat dan Kecamatan Margadana.

Wali Kota Tegal, ditengah kunjungan ke rumah lansia menyampaikan bahwa ini merupakan program dari Pemkot Tegal sebagai perhatian kepada warga lansia Kota Tegal, dengan harapan program tersebut bisa membantu meringankan beban lansia.

"Saya berharap program ini bisa berkelanjutan dan jumlah penerimanya bisa bertambah," pungkas Dedy Yon.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network