get app
inews
Aa Text
Read Next : Kepala PN Jakarta Selatan Tersangka Dugaan Suap CPO Senilai Rp 60 Miliar Ternyata Warga Kota Tegal

Nama-nama 4 Pelaku Penipuan Financial Terbesar di Dunia

Minggu, 27 Maret 2022 | 16:38 WIB
header img
4 pelaku penipuan financial terbesar di dunia, ada yang dihukum 150 tahun penjara. Foto: Ilustrasi Pixabay

JAKARTA, iNews.id - Ada beberapa penipuan financial terbesar di dunia yang cukup menghebohkan. Dengan kerugian yang diderita mencapai triliunan rupiah, pelakunya dihukum puluhan hingga ada yang mencapai 150 tahun.  Para pelaku penipuan financial ini menghalalkan segala cara agar bisa meraup keuntungan fantastis dari para korbannya. Berikut ini beberapa pelaku penipuan financial terbesar di dunia, dikutip dari berbagai sumber: 


1. Robert Allen Stanford  

Robert Allen Stanford mendapatkan hukuman penjara selama lebih dari 1 abad atau tepatnya 110 tahun karena terbukti melakukan penipuan dengan skema Ponzi pada 2009. Bahkan kerugian yang diderita dari penipuan yang dilakukan mencapai 7 miliar dolar AS.  

Dia menggunakan perusahaannya yang berbasis di Antigua, Stanford International Bank (SIB) untuk menjual sertifikat deposit senilai 8 miliar dolar AS kepada investor, dengan iming-iming pengembalian yang besar, tapi tidak mungkin.   

Pada 2009, SEC mengklaim SIB salah mengartikan program sertifikat depositnya, sehingga menipu investor. Pada 2012, Stanford dijatuhi hukuman 110 tahun penjara yang mengejutkan karena mengatur skema penipuan ini, yang berlangsung selama 20 tahun.  
Selain penipuan, dia juga melakukan konspirasi dan pencucian uang inilah yang menyebabkan dia dihukum 5-20 tahun penjara pada tiap kasusnya. Sementara, ada 30.000 orang investor di dunia yang menderita akibat ulahnya.  

Stanford dikatakan menyalahgunakan 7 miliar dolar AS dari SIB untuk membiayai bisnis dan gaya hidup pribadinya. Parahnya, dia berpura-pura hilang ingatan saat akan divonis.  Stanford yang pernah masuk daftar orang terkaya versi Forbes itu pun menolak disebut telah melakukan penipuan. Pada akhir 2015, pengadilan banding AS menolak upaya Stanford untuk mmebatalkan hukuman penjara. 

2. Bernard Madoff 

Daftar penipuan financial terbesar di dunia sepanjang masa tak akan lengkap tanpa nama Bernard atau Bernie Madoff. Saat menjalani hukuman penjaran selama 150 tahun di North Carolina, namun dia meninggal dunia tahun lalu di usia 82 tahun.  

Mantan Komisaris Nasdaq sekaligus broker ini dan perusahaan investasinya Bernard L Madoff Investment Securities LLC didakwa melakukan penipuan sekurita dan mencari bantuan darurat untuk investor pada 2008. Dia terbukti melakukan skema Ponzi.  

Madoff memiliki cara melakukan penipuan, dengan menutupi kerugian yang diterima dari investor lama untuk perusahaannya dengan uang setoran yang diperoleh dari investor baru. Melalui cara ini, Madoff mendapatkan timbal balik hasil sekitar 11 persen setiap tahunnya. Selama kurang lebih 15 tahun dia melakukan aksi tersebut.   

Diperkirakan kerugian dari penipuan yang dilakukan mencapai 50 miliar dolar AS atau setara Rp457 triliun. Pada 2013, CNN Money malaporkan Madoff benar-benar mencuri 20 miliar dolar AS dana pokok yang diinvestasikan investor kepadanya. 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut