Jelang Imlek, Pengrajin Dodol Keranjang Tambah Karyawan dan Kebanjiran Order

Luthfan Azka
Menjelang tahun baru Imlek, para perajin kue dodol keranjang di Kota Tegal mulai kebanjiran pesanan (foto: ist)

TEGAL, iNews.id - Menjelang tahun baru Imlek, para perajin kue dodol keranjang di Kota Tegal  mulai kebanjiran pesanan dari berbagai kota. Para perajin saat ini terus meningkatkan produksi. Untuk memenuhi pesanan perajin juga mendadak menambah karyawan musiman. Untuk produksi dalam jumlah banyak, para pekerja juga harus lembur.

Seperti biasanya, momen Imlek menjadi berkah tersendiri bagi perajin kue dodol kranjang di Kota Tegal. Seperti yang dilakukan Mindayani (83), salah satu perajin dodol keranjang di Kelurahan Kraton Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal. Pesanan dodol dari berbagai kota sudah mulai meningkat sejak sepekan lalu.

"Agar pesanan bisa dipenuhi tepat waktu, kami menambah tenaga kerja yang sebagian besar merupakan tenaga musiman," katanya, Senin (24/1/2022). Dia mengungkapkan, saat mendekati perayaan Imlek, para pekerja pun terpaksa lembur agar seluruh pesanan dapat terpenuhi. 

Kini, dalam satu hari dirinya rata rata memproduski 600 biji kue dodol keranjang beraneka rasa. Kue dodol kranjang dibuat melalui beberapa proses. Awalnya dibuat adonan dari tepung ketan dan gula pasir yang dimasak menjadi karamel. 

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network