Dedy Yon juga berpesan, adanya sebuah organisasi yakni DPC PPLIPI harus bisa rukun, bekerja bersama, bergotong royong, dan menjalin silatuhrami yang baik untuk bisa mewujudkan program kerja PPLIPI.
Pada pelantikan tersebut, secara simbolis dipimpin langsung oleh Ketua DPW PPLIPI Provinsi Jawa Tengah Malihatul Hidayah. Malihatul mengatakan, bahwa PPLIPI banyak melakukan kegiatan-kegiatan sosial, maka harus benar-benar tulus ikhlas.
"Banyak kegiatan sosial yang akan dilakukan PPLIPI, jadi jangan pernah mengharapkan sesuatu, namun yang terpenting para pengurus akan mendapatkan pahala untuk bekal di akhirat," ujarnya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait