BLORA, iNews.id - Harga cabai di Belora tepatnya di Pasar Rakyat Sido Makmur, terus mengalami kenaikan, harga tertinggi mencapai Rp 100.000 per kilogram.
Salah satu pedagang cabai, Sani mengaku kenaikan harga cabai terjadi sejak sepekan lalu. Cabai merah yang semula Rp50.000 naik menjadi Rp65.000 per kilogram.
Kemudian cabai rawit kuning yang semula per kilogram Rp40.000 naik menjadi Rp50.000. Cabai hijau dari Rp20.000 menjadi Rp30.000 per kilogram.
“Sedangkan kenaikan tertinggi pada cabai rawit merah dari Rp70.000 menjadi Rp100.000 perkilogram,” kata Sani (7/6/2022).
Pedagang mengaku, kenaikan harga diiringi sulitnya mendapat stok dan sulitnya penjualan. Mereka berharap, pemerintah bisa menstabilkan harga cabai. Apalagi sebentar lagi Hari Raya Idul Adha. Mereka takut harga cabai semakin meroket.
Editor : Miftahudin