BREBES, iNews.id - Sesosok mayat bayi laki-laki ditemukan di dalam tas ransel pada semak semak tepi jembatan jalan raya Desa Wanatirta, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes. Selasa, (08/03/2022).
Kapolres Brebes AKBP Faisal Febrianto melalui Kapolsek Paguyangan Iptu Kasam mengatakan, mayat bayi di dalam tas tersebut pertama kali ditemukan pikul 16.00 WIB oleh warga Desa Wanatirta Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes.
"Mayat bayi laki - laki tersebut dengan berat 2,5 kg dan panjang 40 cm," ujarnya saat dikonfirmasi. Selasa, (08/03/2022) malam.
Saat itu, lanjut Kapolsek, salah satu warga sedang duduk bersama dengan warga lainnya di rumah warga. Kemudian salah satu warga tersebut berniat akan buang air kecil.
"Saat akan buang air kecil ternyata melihat tas merk FILA berwarna biru dan hitam. Setelah melihat tas tersebut kemudian mengecek isi tas dan ditemukan mayat bayi dalam kondisi meninggal dunia," tandasnya.
Kedua warga tersebut, kata Kapolsek, selanjutnya memberitahu kepada pelapor kemudian melaporkan ke Polsek Paguyangan.
"Selanjutnya Anggota Unit Reskrim dan Piket jaga bersama petugas Puskesmas Paguyangan melakukan cek TKP dan membawa mayat bayi tersebut ke RSUD Bumiayu untuk dilakukan pemeriksaan," paparnya.
Dari kejadian tersebut, Polisi mengamankan Tas merk FILA warna biru hitam yang menjadi wadah pembuangan mayat bayi tersebut.
"Sementara dari pemeriksaan tim medis, terdapat luka memar di bagian belakang kepala, luka lecet pada kaki sebelah kanan.Dieperkirakan mayat bayi Prematur umur 7 bulan. Sementara korban meninggal kurang dari 1X24 jam," pungkasnya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait