Logo Network
Network

Video Pabrik Kemasan Minyak Goreng Terpaksa Tutup

Luthan Azka
.
Sabtu, 05 Februari 2022 | 19:48 WIB

TEGAL, iNews.id  - Sebuah pabrik pengemasan minyak goreng di Kabupaten Tegal terpaksa berhenti produksi. Pabrik pengemasan ini tutup lantaran kebijakan pemerintah terhadap penentuan harga minyak goreng.

Pemilik pabrik mengaku tidak bisa menjual harga minyak goreng sesuai harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah. Penutupan pabrik terpaksa dilakukan, karena takut menanggung rugi.
Kondisi pabrik pengemasan minyak goreng di jalur pantura Kramat Kabupaten Tegal kini tidak ada aktivitas. 

Karyawan dan buruh yang biasa melakukan pengemasan terpaksa dirumahkan dengan waktu yang tidak ditentukan. Pemilik pabrik terpaksa menutup produksi, karena kebijakan pemerintah.

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Tegal di Google News

Bagikan Artikel Ini