9 Kiat Atasi Disfungsi Ereksi dan Cara Lancarkan Aliran Darah ke Penis

Siska Permata Sari
Beberapa keadaan dapat menyebabkan disfungsi ereksi (Foto: A Vogel)

Karena kehilangan kemampuan untuk membesar dan mengeras, penis yang mengalami disfungsi ereksi akan kesulitan untuk melakukan penetrasi ke vagina. Selain itu, penis yang mengalami gangguan tersebut juga akan mengalami ejakulasi dini atau tidak bisa ejakulasi sama sekali.

Sebagai pria, bagaimana kiat melancarkan peredaran darah ke alat vital?

1. Pastikan tekanan darah normal

Tekanan darah perlu diperiksa secara berkala untuk mengatahui apakah masih berada dalam rentang normal atau tidak. Bagi anda yang sudah mengalami tekanan darah tinggi alias hipertensi, wajib untuk kontrol rutin dan mencapai target tekanan darah. Hal ini demi mencegah komplikasi gangguan ereksi.

2. Pastikan gula darah normal

Gula darah tinggi terus menerus dapat menimbulkan gangguan pembuluh darah yang berujung pada disfungsi ereksi. Sehingga, salah satu cara memperlancar aliran darah ke mr.p adalah dengan memastikan kadar gula darah anda normal. 

Lakukan pemeriksaan rutin untuk mengetahui kondisi gula darah anda. Hiduplah secara sehat untuk mencegah timbulnya diabetes. Jika sudah terlanjur terkena, kontrol secara rutin untuk mencegah timbulnya gangguan pada alat vital.

3. Olahraga rutin

Salah satu tujuan olahraga adalah melatih kerja jantung sebagai pompa darah dalam tubuh. Jika jantung anda sehat, maka pompa dilakukan dengan efektif dan peredaran darah mudah mencapai penis sehingga tercapai ereksi yang baik.

Olahraga secara rutin dan teratur, paling tidak 3 kali dalam seminggu dengan durasi 30 menit setiap kalinya. Kebiasaan ini bisa anda mulai dari jenis olahraga yang ringan dahulu, kemudian intensitasnya dinaikkan secara bertahap. Pililhlah jenis olahraga yang anda sukai, sehingga dapat komitmen untuk melakukannya secara teratur terus-menerus.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network